2019 ASEAN-Korea Train

October 26, 2019
Selamat datang di 2019 ASEAN‐Korea Train!

Selamat datang di kereta khusus yang akan membawa penumpang dari Seoul menuju Gyeongju, Busan, Suncheon, Gwangju, hingga kembali lagi ke Seoul. Dalam perjalanan menuju destinasi tersebut, para penumpang dapat menikmati hidangan istimewa dengan penampilan utama musik dari artis-artis ASEAN. Perpaduan yang unik, bukan?

2019 ASEAN-Korea Train yang diselenggarakan pada 15-19 Oktober 2019 oleh ASEAN-Korean Centre, adalah acara pendukung ASEAN-ROK Commerative Summit di Busan pada November 2019.

2019 ASEAN-Korea Train


DAY 1
KBS Concert

2019 ASEAN-Korea Train
with other participants from ASEAN

2019 ASEAN-Korea Train
in KBS Concert


DAY 2
Gyeongju: Bulguksa Temple

Perhentian pertama dengan 'ASEAN-Korea Train' adalah Bulguksa di Gyeongju. Sebuah peninggalan budaya Budha pada zaman Dinasti Silla. Kehadiran kami disambut oleh instrumen tradisional Korea serta Walikota Gyeongju yang hadir memberikan sambutan. Nah, kami peserta Indonesia tak melewatkan kesempatan ini untuk berfoto dengan beliau.

2019 ASEAN-Korea Train
inside the train


2019 ASEAN-Korea Train
Major of Gyeongju


Busan: the Host of 'ASEAN-ROK Summit 2019' ASEAN-Korea Prosperity Night.

Setelah Gyeongju, kami para peserta ASEAN-Korea Train beristirahat sekaligus santap malam bersama di Busan. Busan adalah lokasi ASEAN-ROK Summit 2019 yang akan diadakan pada November mendatang.

Takjub saat mendengar 'Bengawan Solo' versi bahasa Korea dinyanyikan oleh penyanyi sekaligus pemain gayageum asal Korea di atas panggung. Wow! I am proud Indonesian!

2019 ASEAN-Korea Train
Indonesian



DAY 3
Suncheon: Suncheon Bay Wetland Reserve


Apakah kamu tahu bahwa tanggal 2 Februari diperingati sebagai hari lahan basah sedunia? Pentingnya lahan basah karena berguna sebagai perlindungan pantai dari tindakan ombak, mengurangi dampak banjir, menyerap polutan dan memperbaiki kualitas air.

Di Korea, salah satu lahan basah berada di Suncheon, di mana tempat ini merupakan salah satu dari 5 lahan basah teratas di dunia.

Nah, ada yang tahu di mana lahan basah di Indonesia berada?

2019 ASEAN-Korea Train
Indonesian in Suncheon



Gwangju: Asia Cultural Center
ASEAN-Korea Special Exhibition: Light of ASEAN and One Community & Harmony.

Air, lantern, lampu, apa yang ada dipikiranmu tentang exhibition dan hubungan antara ASEAN dan Korea?




DAY 4
Seoul Tour: Namsan Tower and Namsangol Hanok Village.

Tak lengkap rasanya bila hari terakhir tidak ditutup dengan jelajah Seoul. Nah, Namsan Tower dan Namsangol Hanok Village, modern dan tradisional, bisa jadi pilihan bila hanya punya waktu setengah hari.

Jangan lupa pasang gembok cintamu dengan dia di Namsan. Jangan kayak aku yang kalau ke sana cuma jadi penonton haha! *kode





2019 ASEAN-Korea Train memang terlihat sebagai acara jalan-jalan, menjelajahi kota-kota di Korea Selatan dengan kereta khusus. Tapi lebih dari itu, acara ini sebenernya menjadi wadah bagi para peserta ASEAN dan Korea untuk saling mengenal bukan hanya secara personal namun juga dari kebudayaan. Penampilan musik dan nyanyian dari berbagai negara yang ditampilkan makin memperlihatkan keberagaman yang kita miliki sebagai ASEAN.

Saya pribadi takjub dengan usaha pemerintah Korea bersama ASEAN-Korean Centre untuk mengadakan acara besar seperti ini. Jujur, saya merasa seperti seorang tamu yang mendapat pelayanan sangat memuaskan. Bisa dikatakan, pemerintah Korea tidak main-main menyangkut kerjasama dengan ASEAN. Tentu, ASEAN merupakan potensi besar untuk negara maju terutama dari segi sumber daya alam dan manusia.


Namun saya berharap kerjama Korea dan ASEAN tidak hanya menguntungkan bagi salah satu pihak saja, melainkan "saling".

2019 ASEAN-Korea Train
Ms. Karina and Ms. Tiffany from Indonesia



Senang sekali bisa menjadi bagian dalam ASEAN-Korea Train 2019, sebagai salah satu perwakilan dari mahasiswa yang bersekolah di Korea.
Saya berkesempatan juga bertemu dengan ibu bapak kakak dari Indonesia, yang selalu berkarya demi negara. Yuk! Mari terus berkarya!






South Korea, October 2019.
#2019ASEANKoreaTrain

No comments:

Powered by Blogger.